Manfa'at Minum Air Putih Bagi Kesehatan Tubuh
Popularitas minuman teh, kopi, dan bahkan boba semakin meningkat di kalangan milenial. Banyaknya pilihan merk dan varian rasa, membuat milenial semakin rutin menenggak ketiga minuman itu.
Pagi minum teh, siang bisa kopi, dan malam hari iseng-iseng nikmati Boba. Kenikmatan ketiga minuman itu memang susah untuk ditolak, apalagi cenderung mampu memberikan kesegaran secara instan saat tubuh sedang mengantuk atau mood sedang jelek.
Namun, senikmat apapun teh, kopi dan Boba yang kamu minum, jangan pernah lupa untuk tetap rutin minum air putih. Air putih memiliki banyak manfaat bagi tubuh kita. Peranannya sangat krusial untuk memastikan organ-organ tubuh bekerja dengan maksimal. karena sekitar 60 persen tubuh terdiri dari air.
Faktanya secara medis, tubuh kita memerlukan air atau cairan yang berguna untuk memproses pencernaan, penyerapan zat atau kandungan makanan untuk energi, sirkulasi darah atau pencernaan dan lainnya, transportasi nutrisi, memproduksi cairan atau air ludah, serta mempertahankan suhu tubuh.
Kita perlu banyak mengonsumsi air agar tubuh tidak dehidrasi atau kekurangan air, yang bisa menyebabkan tubuh lemas, otot lemah dan kram, tidak fokus, meningkatkan risiko kelelahan karena panas, dan bahkan stroke.
Manfa'at Minum Air Putih
Manfaat air putih sangatlah beragam, sehingga sayang jika dilewatkan. Bagi yang masih seringkali kurang mengonsumsi air putih, mulailah ubah kebiasaan dan dapatkan beragam keuntungan berikut ini dari air putih.
1. Baik untuk kesehatan kulit
Kulit mengandung banyak air dan berfungsi sebagai tameng untuk mencegah tubuh kehilangan terlalu banyak cairan. Saat kekurangan cairan dan mengalami dehidrasi, maka kulit akan terlihat kering dan keriput. Karena itu, cukupilah kebutuhan cairan.
2. Membantu menjaga keseimbangan cairan tubuh
Sebanyak 60% tubuh manusia terdiri dari cairan. Cairan tubuh ini berperan dalam berbagai proses di tubuh seperti pencernaan, penyerapan nutrisi, sirkulasi, hingga menjaga suhu tubuh.
3. Membantu melumasi sendi
Sebagian besar tulang rawan di tubuh terbuat dari air. Tulang ini berfungsi untuk menjadi bantalan pada persendian. Jika tubuh kekurangan cairan, maka tulang rawan dapat kehilangan kemampuannya dan membuat sendi-sendi di tubuh terasa nyeri.
4. Menyehatkan rongga mulut
Salah satu manfaat air putih yang jarang diketahui adalah perannya untuk kesehatan gigi dan mulut. Cairan tubuh membantu pembentukan air liur di rongga mulut. Air liur memiliki fungsi yang sangat penting untuk kesehatan gigi dan mulut, karena komponen ini adalah pembersih alami rongga mulut. Orang yang mengalami kekurangan produksi air liur, berisiko tinggi memiliki gigi berlubang.
5. Membantu menjaga tekanan darah
Jika kamu kurang mengonsumsi air putih, maka darah juga akan terkena imbasnya. Darah akan semakin mengental, sehingga alirannya pun tidak selancar seharusya. Akibatnya, tekanan darah menjadi semakin tinggi.
6. Baik untuk sistem sirkulasi tubuh
Cairan penting untuk kelancaran sirkulasi darah di tubuh. Pasalnya, 90% kandungan darah adalah air. Selain itu, air juga akan membantu mengeluarkan zat-zat sisa yang tidak dibutuhkan oleh tubuh melalui keringat, urine, dan tinja.
7. Meningkatkan stamina
Cairan sangat penting untuk meningkatkan stamina di tubuh. Kehilangan cairan sedikit saja, akan memengaruhi kebugaran tubuh. Sehingga, tidak heran apabila kamu akan merasa lemas dan mudah lelah setelah berolahraga, dan saat cuaca sedang panas.
8. Meningkatkan fungsi otak
Agar otak dapat menjalankan fungsinya dengan baik, maka penuhilah kebutuhan cairan harianmu. Kehilangan sedikit saja cairan tubuh, dapat memengaruhi kinerja otak, seperti gangguan konsentrasi dan suasana hati, serta memicu sakit kepala.
9. Mencegah dan mengatasi sakit kepala
Bagi sebagian orang, dehidrasi dapat memicu terjadinya sakit kepala dan migrain. Oleh karena itu, minum air putih dapat membantu meredakan kedua kondisi tersebut.
10. Melancarkan pencernaan
Manfaat air putih lain yang perlu kamu ketahui adalah membantu melancarkan pencernaan. Sebaliknya, kurang minum air putih meningkatkan risiko terhadap konstipasi.
11. Membantu mencegah terbentuknya batu ginjal
Minum air putih, akan membuat urine terbentuk di ginjal. Aliran urine tersebut kemudian akan membantu melarutkan mineral di saluran kemih, dan mencegah terbentuknya batu ginjal.
12. Membantu menurunkan berat badan
Manfaat minum air putih yang satu ini sudah banyak diketahui. Minum air dalam jumlah yang cukup, akan membantu meningkatkan proses metabolisme di tubuh, sehingga tubuh bisa membakar lebih banyak kalori.
13. Baik untuk sistem pernapasan
Saat mengalami dehidrasi, tubuh secara alami akan membatasi jalan napas untuk meminimalisir tubuh kehilangan cairan. Pada orang tertentu, kondisi ini dapat memperparah asma dan alergi.
Meski terkesan sepele, manfaat minum air putih tentunya tak bisa begitu saja Anda abaikan. Oleh karenanya, pastikan Anda minum air putih yang cukup paling tidak dua liter setiap harinya.
Semoga bermanfaat!
Komentar
Posting Komentar